Senin, 18 Januari 2016

Cara Memberikan ASI Pada Bayi Prematur




Bayi yang lahir prematur kondisinya memang belum senormal bayi yang lahir dengan cukup umur dan bulan, terlebih pada daya menghisap dan menelan ASI. Umumnya cara menghisap dan menelan ASI yang baik mampu dilakukan bayi yang lahir dengan masa kehamilan > 34 minggu dan dengan memiliki berat lahir > 200 gram.


Untuk bayi yang masih lemah dalam menghisap ASI, tetapi sudah bisa menelan dengan baik, maka pemberian ASI dapat dilakukan dengan menggunakan sendok. Namun bayi tetap harus dikenalkan ke puting ibunya agar melatih bayi sebelum siap menyusui secara langsung. Pada mulanya bayi hanya mencari-cari puting ibunya, lalu menyusu sedikit demi sedikit.


Untuk bayi prematur dengan usia kurang dari 32 minggu yang memiliki daya menghisap dan menelan ASI masih lemah, dapat diberikan Human Milk Fortifier (HMF) yang mana mengandung zat penambahan kalori dan elektrolit. Aturan pemberian HMF pada bayi dapat dilakukan menggunakan selang khusus selama 1-2 kali sehari. Kualitas ASI pada bayi prematur sebulan lebih lambat dibandingkan bayi normal pada umumnya. Hal ini didasarkan kemampuan bayi dalam mengisap dan menelan. Oleh karena itu, bayi yang diberikan HMF dalam sebulan kemudian baru dapat mengisap ASI Ibu.


Dalam menantikan bayi prematur yang siap mengisap ASI, dianjurkan bagi ibu untuk terus memeras ASI serta menyimpannya, karena kapan waktu dapat diberikan pada bayi dengan memakai sendok.  Bagi ibu  yang melahirkan bayi prematur tak usah khawatir tidak bisa menyalurkan ASI ekslusif pada si bayi. Agar ASI dapat tersedia sewaktu-waktu, penting untuk ibu mengetahui bagaimana cara memompa atau memerah ASI secara baik dan teratur, serta yang lebih penting ialah ibu jangan stress, istirahat yang cukup dan makan makanan bergizi. Jika tidak dijaga, maka ibu yang stress dapat menghambat produksi ASI.


Dan tidak kalah penting adalah usahakan ibu selalu memeluk dan lakukan kontak kulit dengan bayi. Selain dapat meningkatkan kasih sayang ibu pada bayi, cara ini baik dalam merangsang produksi ASI ibu. Bayi prematur harus selalu diberi susu dibandingkan bayi yang lahir normal, karena pembakaran kalori yang lebih cepat. Makin kecil tubuh sang bayi maka sesering mungkin nutrisi bayi diberikan.


Perlu di ketahui untuk bayi prematur akan lebih cepat belajar menyusu ketimbang belajar dengan minum susu dari botol dan ini sudah di buktikan oleh para ahli anak.


Semoga Bermanfaat..!!!



Kurir ASI Jakarta by amura courier : solusi cerdas untuk wanita karir dan ibu menyusui. Tlp & sms : 085695138867


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

fixedbanner