Senin, 03 Maret 2014

TANTANGAN MENYUSUI UNTUK WANITA KARIR



Bagi wanita karier yang bekerja di luar rumah, memberi air susu ibu (ASI) eksklusif kadang bisa menjadi masalah yang pelik. Jam kerja yang panjang, apalagi jika jarak rumah ke tempat kerja relatif jauh, membuat mereka tak bisa pulang sewaktu-waktu untuk memberi ASI secara langsung kepada si buah hati. Tetapi, bukan berarti hal itu menjadi penghalang untuk memberikan yang terbaik bagi si kecil.

Dengan berbekal, breast pump (pompa ASI) dan botol ASI, ibu menyusui yang bekerja bisa melakukan pumping atau memerah ASI di sela-sela waktu bekerja di kantor. Proses pumping bisa dilakukan minimal tiga jam sekali. Awalnya, saat baru pertama kali pumping, mungkin ASI yang bisa didapatkan hanya sedikit. Tapi semakin sering pumping, produksi ASI justru akan semakin banyak..

Memang untuk bisa melakukan pumping di kantor, sang ibu harus sedikit repot.
Karena setiap aklan bekerja harus membawa cooler bag berisi pompa ASI, ice gel, botol ASI, serta celemek menyusui. Namun hal itu tetap saja nyaman untuk dilakukan demi si buah hati.

Tantangan berikutnya yang dihadapi wanita karier sekaligus ibu menyusui adalah mencari tempat untuk memerah susu atau pumping. Ini tentu bukan perkara gampang terutama jika di kantor tak tersedia ruangan khusus laktasi. Tak hanya itu, pumping juga butuh keleluasaan waktu sekitar 15-30 menit tergantung banyaknya susu yang diperah.


Kurir ASI Jakarta by amura courier
: solusi cerdas untuk wanita karir dan ibu menyusui. Tlp & sms : 085695138867


 TEMUKAN PRODUK MAKANAN SEHAT UNTUK ANAK. KLIK DI SINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

fixedbanner